SOSIALISASI BULAN IMUNISASI ANAK SEKOLAH (BIAS) PADA GURU / MI DAN PUSKESMAS SE-KOTA MAGELANG
BIAS (Bulan Imunisasi Anak Sekolah) adalah merupakan Program Kesehatan secara nasional meliputi pemberian Imunisasi pada anak sekolah tingkat dasar (SD) dilaksanakan satu kali dalam setahun setiap bulan agustus dan november.
Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kota Magelang telah mengadakan sosialisasi Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) pada tanggal 2 Agustus 2023. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Dinas Pendidikan Kota Magelang melimbatkan Guru SD/MI dan Puskesmas Se-Kota Magelang. Narasumber pada kegiatan ini yaitu Sugiarti, S.Pd. M.P dari Dinas Pendidikan Kota Magelang, sedangkan narasumber kedua yaitu ibu dr. Retno Mratihatani, MH.Kes.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Bapak Budi Santoso, S.Kep Ners. Saat membuka acara dalam sambutannya menyampaikan “BIAS merupakan kegiatan nasional meliputi pemberian imunisasi pada anak Sekolah Dasar (SD) sederajat yang dilaksanakan dua kali setahun pada setiap bulan Agustus untuk imunisasi Campak, Rubela, dan Human Papiloma Virus (HPV). Sedangkan setiap bulan November untuk imunisasi Diphteria Tetanus (DT) dan Tetanus diphteria (Td). Sasaran Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) yaitu kelas 1, 2, 5 dan 6.
Perlu kerjasama antara Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan serta orang tua dalam mensukseskan program BIAS ini. bahkan peran tokoh masyarakat dan tokoh agama sangat perlu untuk memeberikan sosialisasi manfaat dari imunisasi kepada masyarakat.